26 Apr 2011

hoping..


Hoping is like believing that, the stars will always shine without helped from other lighting source. 
and its very logic!
When everything seems to be stupid and useless, and all your expectation seems to never find its end 
* eventhough statistics says the probability is near  to zero*  
all you need is hope and believe that the chance still remains, there.

because 

everything is relative and unpredictable.
and
God works in myterious way.

image from here

4 Apr 2011

Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang.

Hari ini saya bangun kesiangan lagi, suara pertama yang kedengeran adalah suara mama yang bangunin, dilanjutkan dengan ceramah di tv yang ngebahas tentang surat al-fatihah. saya nggak denger banyak, cuman denger kalau surat al-fatihah ini adalah penyembuh. saya solat subuh kesiangan. udah kesiangan nggak konsen pula. saking kerasnya suara tivi yang lagi ceramah itu.  jadi saya solat sambil dengerin ceramah.

Pagi ini seperti biasa saya melakukan rutinitas pagi, mandi, makan, nganter mama ke kantor. selepas ngedrop mama di kantor, saya melanjukan perjalanan ke kantor saya waktu di motor saya mendadak teringat ceramah selintas dan superkeras yang tadi pagi saya denger, 'Al-fatihah sebagai penyembuh'. saya berdiam bentar lalu mulai membaca al-fatihah dan mulai menangis. ironisnya saya nangis dimotor. bukan pas lagi solat atau dengerin ceramah. saya beneran nangis. sambil baca al-fatihah.

Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang,
Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam,
Yang maha pengasih lagi maha penyayang,
Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan
Tunjukkan lah kami jalan yang lurus,
(yaitu) jalan orang-orang yang telah Engkau anugerahkan nikmat kepada mereka, bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.
Amin

Didalam perduniawian ini *halah*, Ada beberapa hal yang (kadang) nggak bisa kita lisankan bahkan kita tuliskan. kekhawatiran-kekhawatiran yang mungkin remeh tapi mengganggu. dan itulah yang saya alami saat ini. apakah itu adalah quarter life syndrome? saya tidak tahu. yang jelas hal ini menganggu. menurut teman saya, ega, saya menyimpan suatu masalah. atau sedang ada sesuatu yang saya khwatirkan tapi saya juga nggak tau itu apa. mungkin ega benar. ntahlah.

Saya nggak tau masalah saya apa, yang jelas saya sering merasa capek dan pengen marah. saya mungkin nggak butuh dikasih solusi atau dinasehati oleh quote-quote dari orang orang sukses nan beken. saya cuman butuh untuk didengarkan dan ditemenin waktu nangis. nggak tau juga sih.  waktu saya baca surat alfatihah dimotor, dan saya coba ingat-ingat apa artinya, seketika airmata saya mengalir. saya juga nggak tau kenapa. dimotor itu rasanya seperti curhat sama teman teristimewa dan saya merasa seperti dimengerti.

dan saya cuman bisa nangis. sambil terus baca alfatihah.

Alhamdulilah, semoga Allah yang maha baik terus melindungi kita semua, mememeluk kita dengan kasih sayangnya karena dialah Ar Rahmman nir Rahhim yang maha pengasih dan maha penyayang.

:D